Pages

Jumat, 30 November 2012

Command & Conquer: Generals

command & Conquer: Generals adalah permainan real-time strategy dalam Seri Command & Conquer. Generals menggunakan SAGE (Strategy Action Game Engine). Mesin ini adalah versi pengembangan dari mesin 3D Command & Conquer: Renegade. Generals dirilis pada Microsoft Windows pada tahun 2003, dan sebuah versi Mac OS dirilis pada tahun 2004, membuat kembalinya seri Command & Conquer pada platform tersebut. Sebuah paket ekspansi, dengan judul Command & Conquer: Generals – Zero Hour, sebagai tambahan dirilis pada PC pada tahun 2003, dan untuk Mac OS pada tahun 2005.

Alur cerita

Generals mengambil keadaan di masa depan, pemain diberikan pilihan 3 faksi untuk dimainkan. Pada Generals, Amerika Serikat dan Cina adalah dua Negara adidaya, dan menjadi target dari Global Liberation Army, sebuah organisasi teroris tersuktur, yang besar, berperang menggunakan militer yang tidak biasa. Amerika Serikat dan Cina digambarkan sebagai sebuah sekutu dalam seri ini, dan seringkali bekerja sama satu sama lain pada garis cerita untuk melawan Global Liberation Army, yang digambarkan sebagai omnipresent (hadir di segala tempat), organisasi tanpa batas Negara dengan tujuan yang tidak sulit dipahami oleh faksi lain. Tiga faksi tersebut bertempur sedimikian rupa dalam sebuah peperang yang mirip dengan Perang atas Teror dalam kehidupan nyata.
Pemain dapat memainkan faksi manapun dengan urutan yang berbeda, dengan campaign setiap faksi yang terdiri dari 7 misi. Garis cerita mengikuti urutan yang dimulai dari Cina, kemudian GLA, dan terakhir Amerika Serikat. Pada urutan seperti ii, Cina membalas dendam karena serangan nuklir yang menghancurkan kota Beijing, menghancurkan Dam Three Gorges, menggunakan arsenal Nuklir CIna dan pada akhirnya menghancurkan semua dalang sel GLA pada operasi Pacific rim. Campaign GLA dimulai, dimana sebuah organiasasi yang mencoba memulihkan kemundurannya karena berada pada kekuasaan Cina dengan cara mengumpulkan dana dan menghasut peperangan pada Amerika dan Cina, yang pada akhirnya mencapai kejayaannya dengan mengambil alih Baikonur Cosmodrome dan meluncurkan roket Soyuz yang membawa senjata biologis dengan target sebuah kota. Pada titik ini Campaign Amerika dimulai yang mana Amerika Serikat bertempur melawan GLA pada beberapa lokasi, termasuk Baghdad dan Laut Kaspia, sebelum akhirnya mengalahkan Jendral Cina yang mendukung dan membantu teroris dan melacak jejak mereka pada basis operasi mereka di Akmola, Kazakhstan.
Cerita Generals berlanjut pada paket ekspansinya Command & Conquer: Generals - Zero Hour yang mana Amerika Serikat mengambil alih Baikonur, GLA menyerang Pesisir barat Amerika Serikat, yang menyebabkan pasukan Amerika mundur dari Eropa, yang kemudian diikuti oleh invasi GLA di Eropa, dan kemudian Cina mengalahkan GLA dan mengambil peluang untuk tampil sebagai Negara adidaya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

Sample text

Sample Text

Sample Text